Saturday, October 17, 2015

Download 3 Browser Terbaik Kini di Windows

Semakin berkembangnya zaman, maka semakin meningkat pula kebutuhan manusia akan internet. Bahkan anak yang masih dibawah umur pun sudah menggunakan gadget dengan koneksi internet. Jika kita berbicara tentang internet maka sebagian besar dari kita akan otomatis berpikir tentang browser. Pada kesempatan kali ini, saya akan menguraikan 3 browser terbaik menurut pandangan saya sendiri. Dan mungkin salah satu dari browser tersebut anda lebih mengenalnya di dalam sistem operasi android. Berikut adalah 3 Browser Terbaik :

1. Google Chrome

Tidak perlu diragukan lagi, google chrome adalah browser terbaik yang dimiliki windows untuk saat ini. Browser ini memiliki kelebihan di bagian add-ons yang sangat banyak dan dapat memproses data dengan cepat. Apalagi dengan dukungan flash player yang termasuk didalam browser tersebut. Namun, jika kita ingin mengunduh Chrome dari website resmi maka kita harus menggunakan online installer. Tapi jangan khawatir, sudah banyak beredar setup untuk Chrome yang sudah bisa dijalankan secara Offline atau Offline Installer.

Download Chrome disini

2. Opera


Mungkin sebagian dari pembaca bertanya benarkah opera merupakan browser yang baik? Pertanyaan itu pertanyaan yang wajar, karena opera lebih terkenal di OS Android. Tapi bukan berarti browser ini tidak 'bertaji' di Windows. Dalam beberapa versi terakhir, opera mengembangkan fitur terbaru yang sebelumnya hanya berada di OS Android. Fitur ini adalah Opera Turbo. Fitur ini dapat memperkecil ukuran website dengan cara di compress bahkan bisa mencapai 70% dari aslinya. Sehingga dapat menghemat bandwich anda. Namun kurangnya dukungan add-ons di sini membuat opera belum dilirik oleh pengguna.

Download Opera disini

3. Mozilla Firefox

Mengejutkan bukan? Firefox dikalahkan oleh pendatang baru seperti opera. Perlu diingat, ini merupakan pandangan pribadi saya. Saya memberi firefox di peringkat ini karena pada update akhir akhir ini firefox membuat kinerja PC menjadi sangat berat. Bahkan oleh PC yang mempunyai spek menengah keatas. Apa itu benar? Coba sendiri dan rasakan sendiri. Satu lagi kekurangan firefox adalah dihapusnya fitur untuk mematikan gambar pada update yang baru. Itu membuat pengguna yang memiliki bandwich terbatas akan meninggalkan firefox dan beralih ke browser lainnya. Namun, firefox mempunyai keunggulan di banyaknya dukungan add-ons bahkan mengalahkan Chrome. Oleh sebab itu mozilla sering memakan memori yang sangat besar, karena harus menjalankan add-ons tersebut.

Download Firefox disini

Secara pribadi, saya sendiri lebih memilih Opera karena adanya fitur Opera Turbo yang benar benar berhasil menghemat bandwich dan mempercepat loading ketika browsing. Bagaimana dengan anda? Tentukan pilihan anda sendiri.